Pada halaman Dashboard, sistem akan memunculkan data infografis terkait penayangan Daftar Hitam sesuai dengan Satuan Kerja dimana PA/KPA tersebut ditugaskan. PA/KPA dapat memilih opsi untuk melihat halaman Dashboard dan Daftar Hitam. Infografis tersebut berisi data - data sebagai berikut,
- Data Total Aktif Tayang;
- Data Total Penundaan Tayang;
- Data Total Pembatalan Tayang;
- Data Total Selesai Tayang;
- Jumlah Penyedia Daftar Hitam per Provinsi;
- Sebaran Paket Berdasarkan Nilai Pagu;
- Distribusi Daftar Hitam Berdasarkan Skenario; dan
- Persentase Jenis Pelanggaran.
Pengguna dapat melakukan penyaringan data (filter) berdasarkan tahun tayang, nama satker, dan ID satker. Berikut merupakan tata cara untuk melakukan penyaringan (filter) data:
- Pada halaman Dashboard, klik filter Tahun Tayang.
- Masukkan tahun tayang Daftar Hitam, lalu klik tombol “Add Filter”. Secara otomatis sistem akan memunculkan infografis terkait tahun yang telah difilter.
- Pengguna juga dapat melakukan filterisasi berdasarkan Nama Satker dengan cara mengklik filter Nama Satker.
- Pada kolom pencarian, masukkan nama satker yang ingin dicari, lalu klik “Add Filter”. Dan secara otomatis sistem akan memunculkan infografis nama satker yang telah difilter.
- Atau, Pengguna juga dapat melakukan filterisasi data berdasarkan ID Satker dengan cara mengklik filter ID Satker.
- Pada kolom pencarian, masukkan ID satker yang ingin dicari, lalu klik “Add Filter”. Dan secara otomatis sistem akan memunculkan infografis terkait ID Satker yang telah difilter.